“Selamat kepada Dr. Asep Suparman, M.Pd., alumni Magister Administrasi Pendidikan, penerima ISMAPI Award 2025

Program Studi Magister Administrasi Pendidikan dengan bangga mengusulkan calon penerima ISMAPI AWARD 2025 dari alumni- PRACTICIONER yang berprestasi, dalam rangka kegiatan ISMAPI di Padang tahun 2025. Kegiatan ini menjadi wadah silaturahmi, pengembangan keilmuan, serta apresiasi bagi para praktisi dan akademisi di bidang administrasi pendidikan dari seluruh Indonesia.

Pada kesempatan ini salah satu alumni Administrasi Pendidikan FKIP Universitas Bengkulu, Dr. Asep Suparman, M.Pd., Ka SMKN 1 Rejang Lebong, menerima ISMAPI Award 2025 sebagai kategori PRACTICIONER. Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang penghargaan, tetapi juga forum berbagi praktik baik, diskusi kebijakan, serta penguatan jejaring antar alumni dan institusi. Kami berharap momentum ini dapat terus mendorong peningkatan kualitas pendidikan dan memperkuat peran para lulusan Magister Administrasi Pendidikan dalam menghadirkan perubahan nyata di lapangan.